Rechercher dans ce blog

Sunday, April 29, 2018

Di Indramayu, sampah bisa jadi alat bayar buat berobat

Merdeka.com - Nasabah Bank Sampah Mulia Asri yang berada di Desa Sukareja Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, bisa membayar dengan menggunakan sampah untuk berobat saat mereka sakit.

BERITA TERKAIT

"Kita sudah bekerja sama dengan Bidan desa, nasabah Bank Sampah dapat membayar biaya layanan kesehatan dengan sampah," kata Ketua Bank Sampah Mulia Asri, Ujang S. Rohman di Indramayu, Minggu (29/4).

Menurutnya ke depan, direncanakan tidak hanya layanan kesehatan yang bisa dibantu melalui bank sampah, namun juga layanan pendidikan, pembayaran rekening listrik juga air dan layanan lainnya.

Di tempat yang sama Kepala Dinas Lingkungan Hidup Indramayu, Aep Surahman mengatakan sampah memang seharusnya dikelola dengan baik, karena bisa sangat bermanfaat, begitu juga sebaliknya, apabila tidak dikelola, maka menjadi musibah.

"Sampah diharapkan bukan lagi menjadi masalah, tapi juga bisa menjadi berkah," ujar Aep dilansir Antara.

Aep berharap masyarakat dapat ikut serta meminimalkan timbunan sampah. Kabupaten Indramayu sendiri telah berkomitmen dengan program Indramayu Bebas Sampah Tahun 2020.

Upaya yang dilakukan antara lain dengan pengendalian sampah melalui pemilahan sampah,agar dapat bernilai ekonomis, untuk lebih memacu semangat, juga akan diadakan lomba antar desa berbasis Adipura. [dan]

Let's block ads! (Why?)

https://www.merdeka.com/peristiwa/di-indramayu-sampah-bisa-jadi-alat-bayar-buat-berobat.html

No comments:

Post a Comment

Search

Featured Post

This North Texas city has asked large trucks to avoid its quaint downtown. They come anyway - Yahoo News

ragamnyakabar.blogspot.com Glen Rose’s downtown — lined with boutiques, antique shops, bookstores and cafes in early 20th century building...

Postingan Populer