Merdeka.com - Adanya buaya yang terlihat di Kali Grogol, Jakarta Barat pada Rabu (27/6/2018) menghebohkan warga sekitar. Apalagi hingga kini buaya itu belum ditemukan.
BERITA TERKAIT
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meminta warga untuk tidak membuat atau menyebarkan kabar soal buaya yang belum pasti kebenarannya. Ia tak mau warga semakin panik dengan kabar hoaks.
"Jangan buat kabar-kabar yang membuat kecemasan tidak perlu. Sering kali kita lihat kabar beredar tanpa ada tanggalnya, waktunya seakan akan baru kejadian dan itu kita hindari," kata Anies di kawasan Rawamangun, Jakarta Timur, Sabtu (30/6/2016).
Anies mengatakan saat ini petugas masih memburu para buaya. Ia meminta warga tidak masuk ke gorong-gorong.
"Kita waspada aparat sedang bekerja mencari, bukan suatu yang mudah tapi selain petugas gak usah masuk gorong-gorong dulu, enggak usah masuk ke tempat yang ada potensi, jadi gampang," ujarnya.
Sebelumnya Anies menduga buaya tersebut adalah peliharaan warga dan terlepas. Anies menyebut tak seharusnya binatang bus dipelihara di lingkungan perumahan warga. "Binatang buas berbahaya tidak seharusnya dipelihara di lingkungan perumahan, karena efeknya seperti ini," kata Anies di Balai Kota Jakarta, Kamis (28/6/2018).
Reporter: Delvira Hutabarat
Sumber: Liputan6.com [ded]
No comments:
Post a Comment