Merdeka.com - Relawan Joko Widodo (Jokowi) yang terdiri dari beberapa komponen kembali melanjutkan perjalanan spiritual. Setelah pekan lalu melakukan ziarah ke Makam Syech Sultan Maulana Hasanuddin di Serang Banten, hari ini relawan mereka melakukan ziarah ke Makam Sunan Gunung Jati di Cirebon, Jawa Barat.
BERITA TERKAIT
Kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan yang merupakan tradisi masyarakat muslim Indonesia. Relawan Jokowi yang terhimpun dalam Silaturahmi Nasional (Silatnas) banyak melakukan kegiatan rutin keagamaan, di antaranya pengajian, doa bersama dan kegiatan sosial lainnya seperti pemberian santunan kepada anak yatim.
"Ziarah yang dilakukan adalah untuk lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT, terlebih akan memasuki bulan suci Ramadhan, agar relawan Jokowi benar benar siap lahir batin menjalankan ibadah puasa. Secara khusus, kami juga mendoakan lima anggota kepolisian yang menjadi korban terorisme di Mako Brimob," jelas Jhoni Kurniawan yang memimpin rombongan ziarah ke Makam Sunan Gunung Jati dalam keterangannya di Jakarta, Kamis (10/5).
Dalam ziarah ke Makam Sunan Gunung Jati yang keberangkatannya dari Masjid Sunda Kelapa Menteng, relawan berharap kegiatan ibadah ini akan meningkatkan keimanan dan ketakwaan seluruh relawan Jokowi. Mengingat maraknya fitnah dan hoaks untuk mengadu domba antar sesama anak bangsa.
Sementara itu Mohamad Nasukha atau akrab disapa Anas selaku Sekretaris Panitia mengajak seluruh relawan Jokowi dan masyarakat umumnya untuk bersama-sama menjaga dan meningkatkan keimanan kita kepada Allah SWT. Salah satunya bisa ditempuh dengan menjaga diri dan tidak turut menyebarkan informasi yang diragukan kebenarannya.
"Kami mengajak seluruh masyarakat muslim untuk menjaga keimanan dengan menjauhi fitnah dan hoaks, serta tidak mudah terprovokasi oleh oknum-oknum politisi yang membingkai isu dengan agama serta menggunakan tempat ibadah untuk memusuhi sesama anak bangsa," katanya.
Selain ziarah ke Makam Syekh Syarif Hidayatullah atau Sunan Gunung Jati dengan bersama-sama melantunkan Yasin dan tahlil, relawan Jokowi juga menggelar pertemuan dengan keluarga keraton di Masjid Kasepuhan Cirebon. [fik]
https://www.merdeka.com/peristiwa/ziarah-makam-sunan-gunung-jati-relawan-jokowi-doakan-korban-rusuh-mako-brimob.html
No comments:
Post a Comment